Jumat, 26 Agustus 2016

Harga Karet Di Hari Keempat Berhenti Di level 150

Pergerakan harga karet untuk pengiriman Januari 2017, kontrak teraktif di Tokyo Commodity Exchange, semakin melemah pada penutupan perdagangan hari keempat, Kamis (25/8/2016).
Harga karet ditutup merosot 1,45% atau 2,20 poin ke 149,50 yen per kilogram (kg).
Sebelumnya, pergerakan harga karet dibuka stagnan di posisi 151,70. Harga karet kontrak Januari hari ini ditutup melemah tinggalkan level 150, ke level terendah sepanjang periode kontrak berjalan.
Pada perdagangan Rabu (24/8/2016), harga karet ditutup melemah 0,26% ke level 151,70.
Sementara itu, nilai tukar yen siang ini terpantau menguat tipis 0,07% atau 0,07 poin ke 100,38 per dolar AS pada pukul 13.30 WIB, setelah dibuka di posisi 100,45.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar